BerandaBANUABanjarbaruSelepas PPKM, Pedagang Liar di Pasar Pondok Mangga Banjarbaru akan Ditertibkan

Selepas PPKM, Pedagang Liar di Pasar Pondok Mangga Banjarbaru akan Ditertibkan

LANGKAR.ID, Banjarbaru – Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin berjanji akan menertibkan pedagang liar di Pasar Pondok Mangga selepas Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Aditya mengatakan hal tersebut setelah mendengar keluhan langsung asosiasi pedagang Pasar Pondok Mangga yang datang langsung ke Balai Kota Banjarbaru, Rabu (1/9/2021).

Para pedagang mengaku pendapatannya berkurang.

Selain pedagang liar, asosiasi pedagang juga mengeluhkan maraknya parkir liar.

“Tentunya setelah selesai PPKM ini kita akan fokus ke pasar-pasar liar dan terkait parkir nanti akan kita koordinasikan dengan Dinas Perhubungan Kota Banjarbaru,” ujar Aditya dalam keterangan resminya yang diterima, Kamis (2/9/2021).

Baca juga : R-O Pelaku Pecabulan Di Banjarbaru, Tewas Ditikam Kakak Korban.

Aditya mengatakan, tak hanya di Pasar Pondok Mangga, para pedagang di pasar lainnya di Banjarbaru juga mengeluhkan pendapatan berkurang.

Berkurangnya pendapatan pedagang menurutnya karena menurunnya pembeli akibat dampak langsung PPKM.

“Ini memang dampak dari PPKM level 4, termasuk juga restoran, rumah makan, kafe dan lain-lain banyak yang tutup sehingga ini mengurangi transaksi di pasar-pasar,” jelasnya.

Dikatakan Aditya, dirinya sangat mengerti kesusahan yang dialami para pedagang.

Aditya berharap, PPKM di Kota Banjarbaru segera berakhir agar roda perekonomian kembali menggeliat.

“Mudah-mudahan PPKM di Kota Banjarbaru tidak diperpanjang lagi mengingat kasus aktif Covid-19 di Banjarbaru sudah jauh berkurang dan semoga perekonomian kita di Banjarbaru bisa cepat bangkit,” pungkasnya. (L030). 

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA