BerandaBANUABanjarmasinTinjau Vaksinasi Merdeka di ULM Banjarmasin, Wakapolda Harap Capaian Vaksinasi di Kalsel...

Tinjau Vaksinasi Merdeka di ULM Banjarmasin, Wakapolda Harap Capaian Vaksinasi di Kalsel Terus Meningkat

LANGKAR.ID, Banjarmasin – Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) kembali menggelar program Vaksinasi Merdeka Sinergi Polri dan Staf Khusus Presiden RI yang dilaksanakan di universitas.

Kali ini, vaksinasi yang digelar serentak itu berlangsung di Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin, Senin (13/9/2021) pagi.

Kegiatan tersebut ditinjau langsung Wakapolda Kalsel, Brigjen Agung Budijono didampingi sejumlah pejabat utama Polda Kalsel.

Turut hadir Danlanal Banjarmasin, Kadinkes Kalsel, Wakil Rektor ULM Banjarmasin dan Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) ULM Banjarmasin.

Agung Budijono menerangkan, vaksinasi merdeka di ULM kali ini menyasar 1.500 mahasiswa.

“Vaksinasi Merdeka Polda Kalsel kali ini menargetkan sebanyak 1.500 orang peserta terdiri dari mahasiswa dan mahasiswi maupun masyarakat sekitar ULM,” ujar Agung Budijono dalam keterangan resminya yang diterima, Senin (13/9/2021).

Baca juga : Polda Kalsel,Suntik Vaksin Ratusan Mahasiswa di UIN Banjarmasin  

Terkait ketersediaan vaksin, Agung mengatakan bahwa pihaknya menyediakan sebanyak 2.000 dosis.

Jenderal bintang satu ini berharap, pencapaian target vaksinasi di wilayah Kalsel terus meningkat agar masyarakat memiliki herd immunity sehingga dapat menekan angka kematian yang disebabkan Covid-19.

Masyarakat pun dihimbau untuk mendatangi gerai-gerai atau tempat-tempat yang melaksanakan kegiatan vaksinasi, guna mendapatkan suntik vaksin.

“Diharapkan juga pelaksanaan vaksinasi lebih masif sehingga proses untuk pengendalian sampai tahap menghentikan penyebaran Covid-19 bisa dimaksimalkan,” tambahnya.

Baca juga : Mudah dan Gratis, Siap Sabhara Ditsamapta Polda Kalsel Bisa Layani Pengawalan Jenazah

Usai meninjau vaksinasi, Agung Budijono menyampaikan Terima kasihnya kepada Rektor ULM dan juga tenaga kesehatan yang mendukung pelaksanaan vaksinasi merdeka di universitas. (L009).

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA