LANGKAR.ID BANJARBARU – UPZ Bank Kalsel Berkolaborasi dengan Yayasan Sosial Kita Berbagi Banjarbaru Memberikan Bantuan Bedah Rumah kepada Keluarga Pra Sejahtera Hartono dan Arbayah
Tempat tinggal atau rumah merupakan salah satu kebutuhan pokok yang harus terpenuhi oleh seseorang untuk dapat hidup dengan tempat yang layak huni, sehat dan nyaman.
Namun masih banyak diantara kita yang belum mampu ataupun kurang beruntung mendapatkan rumah yang layak huni yang sesuai dengan standar Kesehatan.
Berdasarkan hal tersebut masih banyak diperlukan uluran tangan baik dari pemerintah, perusahaan, lembaga sosial, maupun agniya untuk bekerjasama membantu rakyat miskin mendapatkan rumah yang lebih layak.
Hartono dan Arbayah merupakan saudara kandung yang berumah tangga masing-masing dan tinggal di Jalan Purnawirawan, Kelurahan Palam, Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru yang sama-sama memiliki rumah tidak layak huni.
Hartono bekerja sebagai buruh tani dengan penghasilan yang tidak menentu, sedangkan Ibu Arbayah hanya sebagai ibu rumah tangga.
Melihat kondisi tersebut, UPZ Bank Kalsel memberikan bantuan dana bedah rumah kepada Bapak Hartono dan Ibu Arbayah dan dibantu oleh para relawan dari Yayasan Sosial Kita Berbagi Banjarbaru dalam hal bedah rumah.
Adapun penyerahan bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Direktur UPZ Bank Kalsel HM Fajri Muhtadi kepada Hartono dan Arbayah, dengan disaksikan oleh perwakilan dari Camat Cempaka, perwakilan dari Lurah Palam, dan para relawan dari Yayasan Sosial Kita Berbagi Banjarbaru.
Semoga bantuan tersebut bermanfaat dan memberikan hunian yang layak bagi Keluarga Bapak Hartono dan Keluarga Ibu Arbayah
Bagi donatur dan Sahabat Akselenials yang ingin menyisihkan sebagian hartanya untuk membantu saudara kita yang membutuhkan, kamu bisa ikut berpartisipasi dalam program-program kegiatan yang diinisiasi oleh UPZ Bank Kalsel dengan menyalurkan zakat, infak, dan sedekah melalui UPZ Bank Kalsel. (Adv/L212)