BerandaBANUABanjarmasinDasar Aturan Kemendagri Jadi Alasan Pemkot Banjarmasin Tetap Gelar BSF 2021

Dasar Aturan Kemendagri Jadi Alasan Pemkot Banjarmasin Tetap Gelar BSF 2021

LANGKAR.ID, Banjarmasin – Pemerintah Kota Banjarmasin memastikan tetap akan menggelar Banjarmasin Sasirangan Festival (BSF) 2021.

Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina mengatakan, digelarnya kegiatan itu sudah berdasarkan aturan Kementerian Dalam Negeri yang memberikan peluang untuk berkegiatan di sarana publik, seperti even pariwisata bisa dibuka dengan kapasitas 25%.

Selain itu, Ibnu juga memastikan jika Pemerintah Pusat sudah mengoreksi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang tadinya level 4 kini berada di level 3.

“Tetapi tetap dengan protokol kesehatan yang ketat karena koreksi tadi malam itu rasanya saya membaca kita ini level 3 kah koreksinya lah walaupun belum di umumkan tapi sudah dikoreksi,” ujar Ibnu Sina dalam keterangan yang diterima, Jumat (8/10/2021).

Baca juga : Kota Banjarmasin Bakal Punya Lapangan Sepak Bola di Setiap Kecamatan

Even ini kata Ibnu juga sekaligus memberikan keyakinan kepada masyarakat bahwa kegiatan BSF tetap bisa dilakukan dengan aturan yang ketat.

“Jadi ini pemerintah kota melalui even ini memberikan contoh juga kepada masyarakat bahwa kegiatan masih dibolehkan tetapi dengan pengaturan yang sangat-sangat ketat,” jelasnya.

Ibnu menambahkan, kegiatan BSF 2021 akan digelar secara hybrid, yaitu daring luring.

Pada acara pembukaan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno akan memberikan sambutan secara virtual.

“Rencana hadir secara fisik tapi sebelumnya juga ada sambutan beliau tapi secara online saja,” pungkasnya.

Tambahan informasi, BSF akan digelar mulai Tanggal 8 hingga 10 Oktober 2021 atau selama tiga hari. (L030)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA