LANGKAR.ID, Banjarmasin – Kecamatan Banjarmasin Barat bersama PT Pelindo Banjarmasin meluncurkan terobosan baru dengan meresmikan Peti Kemas Edukasi Bersinar di halaman Kantor Kecamatan Banjarmasin Barat, Kamis (29/08/2024). Acara peresmian ini dilakukan oleh Wali Kota Banjarmasin didampingi sejumlah pejabat terkait.
“Peti kemas edukasi ini adalah langkah inovatif pertama di Indonesia. Terima kasih kepada PT Pelindo Banjarmasin atas CSR-nya dalam bentuk peti kemas edukasi dan dukungan lainnya,” ujar Wali Kota setelah peresmian.
Peti kemas yang biasa digunakan untuk kafe atau angkutan ini kini bertransformasi menjadi sarana edukasi yang menarik. “Ini bukan hanya tempat belajar untuk anak-anak, tetapi juga untuk orang dewasa. Di dalamnya ada TV, koleksi buku, dan fasilitas lainnya yang mendukung peningkatan literasi di Banjarmasin,” jelasnya.
Wali Kota berharap peti kemas ini akan memberikan manfaat besar dan menjadi contoh bagi korporasi lain untuk berkolaborasi dalam kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. “Pelindo telah menunjukkan komitmennya untuk membantu masyarakat, terutama generasi penerus kita,” tambahnya.
Camat Banjarmasin Barat menambahkan bahwa peti kemas edukasi ini dapat digunakan oleh berbagai kalangan, termasuk anak-anak, orang dewasa, dan lansia. “Peti kemas edukasi ini bukan sekadar perpustakaan, pengelolaannya diserahkan kepada komunitas Edukasi Bersinar di Banjarmasin Barat,” pungkasnya. (Adv/Diskominfotikbjm)