LANGKAR.ID, Banjarmasin – Bantuan Akomodasi dan Biaya Pengobatan Jantung Bocor di RSUP Sardjito Yogyakarta telah disalurkan kepada Aliya Nur Latifah, balita berusia dua tahun, melalui Kantor Cabang Barabai. Aliya, anak dari pasangan Rahmat Hidayatullah dan Putri Hayati yang berdomisili di Kambat Utara, Kecamatan Pandawan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, memerlukan tindakan medis segera setelah didiagnosis menderita Ventricular Septal Defect.
Sebelumnya, Aliya menjalani perawatan di Poliklinik Anak RSUD H. Damanhuri Barabai. Namun, mengingat kondisi keuangan keluarganya yang kurang mampu, mereka menghadapi kesulitan untuk menanggung biaya akomodasi dan pengobatan di RSUP Sardjito Yogyakarta.
Merespons kebutuhan tersebut, Bank Kalsel melalui UPZ Bank Kalsel memberikan bantuan akomodasi dan biaya pengobatan yang diserahkan secara simbolis oleh Kepala Kantor Cabang Barabai, Muhaini Achyar. Dengan bantuan ini, diharapkan dapat meringankan beban biaya hidup dan akomodasi keluarga selama perawatan Aliya di rumah sakit.
Bank Kalsel mengajak masyarakat, khususnya para donatur dan sahabat Akselenials, untuk berpartisipasi dalam program-program yang diinisiasi oleh UPZ Bank Kalsel dengan menyalurkan zakat, infak, dan sedekah.
Donasi dapat disalurkan melalui rekening Bank Kalsel Syariah:
– 6500844928 (Zakat)
– 6500846214 (Infak dan Sedekah)
*Atas nama Unit Pengumpul Zakat Bank Kalsel.*
Dengan partisipasi masyarakat, diharapkan semakin banyak bantuan yang dapat disalurkan kepada mereka yang membutuhkan, seperti Aliya Nur Latifah. (Adv/L212)