BerandaBANUABanjarRaih 82,4 Persen Suara, Keterpilihan Muhidin Hasnur Masuk Peringkat Ke-3 Se Indonesia

Raih 82,4 Persen Suara, Keterpilihan Muhidin Hasnur Masuk Peringkat Ke-3 Se Indonesia

LANGKAR.ID, Banjarmasin – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Selatan (Kalsel) resmi menetapkan Pasangan Muhidin-Hasnuriyadi Sulaiman terpilih dengan perolehan suara 82,4 Persen.

Suara keterpilihan tersebut menjadi catatan baik bagi KPU karena tingkat partisipasi di Kalimantan Selatan meningkat dari tahun sebelumnya.

Ketua KPU Kalsel, Andi Tenri Sompa mengatakan bahwa keterpilihan Muhidin-Hasnur sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel periode 2025-2030 masuk dalam peringkat ke-3 se-Indonesia.

“Keterpilihan Muhidin-Hasnur 82,4 Persen itu terbanyak dalam pilkada kalsel, dan masuk peringkat tiga se-Indonesia”terang Andi usai menggelar sidang pleno terbuka penetapan pemenang kepala daerah Kalsel, Kamis (9/1/2025) di salah satu hotel berbintang di Banjarmasin.

Tingkat partisipasi pemilih sebesar 72,21 persen tersebut meningkat 8,1 persen jika dibandingkan Pilgub 2020 lalu yang hanya 64,11 persen.

“Kami bersyukur terjadi peningkatan partisipasi pemilih pada Pilgub 2024 ini. Jika dibanding Pilkada 2020 ada kenaikan cukup signifikan,”jelasnya

Tercatat dari jumlah warga yang masuk daftar pemilih tetap (DPT) Pilkada 2024 di Kalsel sebanyak 3.041.499 pemilih, sebanyak 2.201.542 pemilih memberikan hak suaranya (72,21%). Sedangkan jumlah suara sah mencapai 1.977.574 dan suara tidak sah sebanyak 223.968 suara.(L212)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA