BerandaNASIONALSemudah Belanja di Toko Online, Kini Pengadaan Barang dan Jasa Kementerian PUPR...

Semudah Belanja di Toko Online, Kini Pengadaan Barang dan Jasa Kementerian PUPR Lewat e-Katalog

LANGKAR.ID, Jakarta – Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) kini lebih mudah. Semudah seperti belanja di toko online.

Hal ini, dikatakan Dirjen Bina Konstruksi Kementerian PUPR, Yudha Mediawan, melalui keterangan pers tertulisnya yang diterima langkar.id, Rabu (17/11/2021).

Kemudahan itu, setelah Kementerian PUPR bersama 19 penyedia produk melakukan penandatanganan Kontrak Payung Katalog Elektronik (e-katalog) Sektoral Bidang Sumber Daya Air, Bina Marga, Cipta Karya, dan Perumahan di Jakarta, Selasa (16/11/2021).

Hadirnya e-katalog sektoral itu, akan mempercepat proses PBJ. Sekaligus mengedepankan keterbukaan dan akuntabel.

“Dengan e-katalog, kita sudah seperti belanja di toko online, tinggal pilih apa yang dibutuhkan dan harganya tertera. Jadi kita bisa melihat perbandingan harga secara cepat misalnya pengadaan alat berat, sehingga lebih transparan,” ujar Yudha.

Menurut Yudha, e-katalog sektoral menjadi instrumen dalam mewujudkan pengelolaan good governance pada proses pengadaan barang yang efektif, efisien, transparan dan akuntabel.

Selain mempercepat proses pengadaan, lanjut Yudha, sistem ini juga akan menghemat waktu dan biaya, jika dibandingkan harus melewati proses lelang konvensional. Tetapi tetap mengedepankan pengadaan yang transparan dan akuntabel.

“Apabila lelang konvensional butuh waktu sekitar 40 hari, dengan e-katalog paling lama satu minggu sudah tandatangan kontrak,” ujar Yudha.

Katalog Elektronik adalah sistem informasi yang memuat berbagai informasi berupa daftar, jenis, spesifikasi teknis, Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN), produk dalam negeri, produk standar nasional Indonesia dan informasi lainnya dari berbagai penyedia barang/jasa.

Penerapan sistem ini merupakan tindaklanjut arahan Presiden Joko Widodo yang tertuang dalam Inpres No. 1 Tahun 2015, yang menekankan percepatan pengembangan sistem untuk e-procurement dan penerapan e-purchasing yang berbasis e-catalogue.

Untuk meningkatkan ketersediaan ragam barang dan jasa yang dibutuhkan, Kementerian PUPR sejak Februari 2019 lalu telah melakukan kerjasama pengembangan e-katalog sektoral dengan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP).

Sampai dengan  awal November  2021, Kementerian PUPR telah menayangkan 9 Komoditas Sektor PUPR pada laman Portal E-Katalog LKPP. Yakni  Komoditas Alat Berat  Bidang Operasional dan Pemeliharaan SDA.

Kemudian, Komoditas Bahan Banjiran, Komoditas Sprinkler, Komoditas IPA Mobile, Komuditas Jembatan Rangka Baja, Komoditas Mobile Pump, Komoditas Preservasi Jalan, Komoditas Jalan Dan Jembatan, Komoditas Kendaraan Sanitasi Dan Air Bersih.

Sejak Selasa (16/11/2021), bertambah 2 Komoditas yaitu Komoditas Pipa Air dan Komoditas Teknologi Cipta Karya Sub Bidang RISHA. Sehingga total Komoditas yang masuk dalam portal e-Katalog Sektoral sejumlah 11 Komoditas.

“Saya berharap setelah kontrak payung ini terlaksana dapat segera tayang di sistem katalog elektronik LKPP. Serta dimanfaatkan oleh Unit Organisasi serta instansi terkait melalui mekanisme e-purchasing antara penyedia dan PPK/Pejabat Pengadaan,” kata Yudha. (L008)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA