LANGKAR.ID, Banjarmasin – Kepala SKPD beserta jajarannya di lingkungan Pemko Banjarmasin diminta untuk terus mendukung dan mengawal jalannya Visi Ibu Kota Provinsi Kalsel ini.
Yakni Banjarmasin Baiman, Barasih wan Nyaman dan Lebih Bermartabat. “Mari kita bersama-sama untuk mewujudkan Banjarmasin Baiman jilid 2,” kata Wakil Wali Kota Banjarmasin, Arifin Noor.
Hal itu dikatakan Arifin saat Pelantikan Pejabat Struktural dan Pengambilan Sumpah Jabatan Susulan di Lingkungan Pemko Banjarmasin.
Terdapat enam Pejabat Struktural yang dilantik dan diambil sumpah pada Kegiatan berlangsung di Aula Kayuh Baimbai, Balai Kota Banjarmasin, Kamis (27/01/2022) itu.
Menurut Arifin, pelantikan dan pengambilan sumpah susulan ini, untuk pemantapan organisasi dan peningkatan kapasitas kelembagaan. Tujuannya agar jabatan struktural diharapkan dapat terisi secara lengkap.
Sehingga, totalitas roda organisasi Pemerintahan di Kota Banjarmasin dapat berjalan secara optimal untuk melaksanakan tugas pokok dan fungsi pemerintahan.
“Pelantikan dan mutasi pejabat ini, juga bagian dari pola pembinaan karier pegawai. Khususnya, upaya penyegaran dan peningkatan kinerja,” katanya.
Pelantikan ini, menurutnya, hendaklah dimaknai terutama dari sudut kepentingan organisasi. Serta untuk pembenahan dan pemantapan organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja penyelenggaraan tugas dan pelayanan umum.
Dalam menentukan jabatan bagi setiap pegawai, yakni melalui pertimbangan kapasitas, kompetensi, integritas, loyalitas, moralitas dan pangkat.
“Serta nilai pengabdian dan komitmen terhadap tugas dan tanggung jawab kepada negara,” ujar Arifin.
Turut hadir di kegiatan ini, Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman. Serta jajaran SKPD dan instansi terkait lainnya. (*/L008)