BerandaAdvertorialFraksi di DPRD Kalsel Sampaikan Pemandangan Umum, Bank Kalsel Diharapkan Tingkatkan Kapasitas...

Fraksi di DPRD Kalsel Sampaikan Pemandangan Umum, Bank Kalsel Diharapkan Tingkatkan Kapasitas dan Pelayanan Publik

LANGKAR.ID, Banjarmasin – Penggodokan Raperda tentang Penambahan Penyertaan Modal Pemprov kepada PT Bank Kalsel, sampai kepada penyampaian pemandangan umum fraksi di DPRD provinsi setempat.

Pemandangan umum ini, disampaikan dalam rapat paripurna dipimpin Wakil Ketua DPRD Kalsel, Muhammad Syaripuddin di Banjarmasin, Rabu (23/03/2022).

Salah satunya, oleh Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Kalsel. Fraksi PKS mengharapkan PT Bank Kalsel meningkatkan kapasitas usaha dan kualitas pelayanan publik secara optimal.

“Peningkatan kapasitas usaha yang berdaya saing tinggi, serta kualitas pelayanan tentu untuk meningkatkan kesejahteraan, tulang punggung ekonomi masyarakat dan pendapatan asli daerah,” ujar Imam Kanapi mewakili Fraksi PKS.

Sementara Fraksi Partai Golkar (FPG)  diketuai Dr H Karlie Hanafi Kalianda SH MH dan Sekretarisnya Troy Satria SE dalam pemandangan umumnya mengapresiasi kinerja Bank Kalsel sebagai “Banknya Urang Banua”.

Pasalnya Bank Kalsel juga dapat bersaing pada industri perbankan dalam rangka peningkatan dan pertumbuhan ekonomi nasional. ” Terutama wilayah Kalsel,”ujar FPG dalam pemandangan umumnya yang dibacakan Muhammad Yani Helmi.

Selain itu, FPG meminta Panitia Khusus (Pansus) Raperda menyosialisasikan ke pemerintah kabupaten/kota se-Kalsel agar bersama-sama mempertahankan Bank Kalsel sebagai bank umum.

Rencana penambahan penyertaan modal Pemprov kepada Bank Kalsel sebesar Rp261 miliar lebih berupa uang Rp50 miliar serta aset senilai Rp211 miliar lebih, sehingga keseluruhannya berjumlah Rp600 miliar lebih.
Penambahan penyertaan modal Pemprov kepada Bank Kalsel sesuai kemampuan keuangan daerah. Demikian diharapkan wakil rakyat dari Partai Golkar.

Paripurna turut dihadiri Wakil Ketua DPRD Kalsel, Mariana dan Karmila. Selain itu, hadir Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Setdaprov Kalsel, Nurul Fajar Desira mewakili Gubernur Sahbirin Noor. (*/L008)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA