LANGKAR.ID, Banjarbaru – Hingga pekan ke-2 Agustus 2021, tren kasus penularan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Kota Banjarbaru tak kunjung menunjukkan penurunan. Bahkan, kini penyebaran dapat dikatakan sudah merata hampir di seluruh wilayah.
Ini menjadi sorotan para legislatif di DPRD Kota Banjarbaru, salah satunya adalah, HR Budiman yang meminta masyarakat agar bisa kompak bersama melawan bencana non alam tersebut. Sebab, lanjutnya, penanganan pandemi harus diperlukan gotong royong seluruh lini, tak bisa jika hanya mengandalkan peran pemerintah semata.
“Kita harus menguatkan kewaspadaan, baik dari diri sendiri, keluarga dan lingkungan terdekat. Kuatkan kewaspadaan dan upaya pencegahan ini, patuhi anjuran-anjuran yang ada,” ujar Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Banjarbaru ini melalui pesan singkat, Kamis (12/8/21) siang.
Legislator PDI Perjuangan itu juga menekankan kepada masyarakat agar berinisiatif membentingi diri masing-masing, salah satunya dengan meningkatkan imunitas tubuh.
“Lakukan penguatan imun tubuh kita, caranya dengan mengonsumsi asupan-asupan yang diyakini bisa meningkatkan daya tahan tubuh. Ini yang sangat penting dan bisa dilakukan,” pintanya.
Ia melanjutkan, ditengah situasi saat ini masyarakat juga diharapkan tak terlalu bergantung terhadap langkah-langkah kuratif yang dilakukan pemerintah, utamanya ihwal pengobatan.
“Kita harus kompak dari sektor pencegahan, kita yang harus sama-sama menguatkan kewaspadaan ini, jangan dibebankan pada langkah kuratif pemerintah saja,” tandasnya.
Sekadar informasi, meminjam data Satgas Covid-19 pada Rabu (11/8/21) kemarin, terdapat 35 kasus baru positif virus corona yang tersebar pada beberapa kelurahan. Sementara, pasien dinyatakan sembuh mencapai 150 orang, serta 5 pasien dinyatakan meninggal dunia. (L200)