BerandaBANUABanjarmasinPemkot Banjarmasin akan Data Anak yang Orang Tuanya Meninggal karena Covid-19

Pemkot Banjarmasin akan Data Anak yang Orang Tuanya Meninggal karena Covid-19

LANGKAR.ID, Banjarmasin – Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina  mengatakan, Pemerintah Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel) akan segera melakukan pendataan terhadap anak yang orang tuanya meninggal karena infeksi Covid-19.

Ibnu sudah memerintahkan Dinas Sosial Banjarmasin untuk segera melakukan pendataan.

“Segera saja kawan-kawan Dinsos dengan petugas yang ada mendata anak yang orang tuanya meninggal meninggal karena Covid-19,” ujar Ibnu Sina dalam keterangan yang diterima, Minggu (15/8/2021) malam.

Menurut Ibnu, pendataan terhadap anak yang orang tuanya meninggal karena Covid-19 merupakan instruksi dari Kementerian Sosial RI.

Instruksi tersebut tertuang dalam Surat Edaran (SE) bernomor S-236/MS/C/HK.01/8/2021.

“Makanya saya minta konfirmasi sama Kadinsos Kota dan saya minta sampaikan ke Kadinsos Provinsi,” jelasnya.

BACA JUGA : Pemko Banjarmasin Siapkan Tempat Isoter Pasien Covid-19 Tanpa Gejala

Ibnu menambahkan, usai didata anak-anak tersebut akan diberi bantuan oleh Pemkot Banjarmasin.

Namun, untuk jenis bantuannya Ibnu belum bisa memastikan.

“Dibantu dalam bentuk apa kita kurang tau, yang jelas hanya disuruh mendata saja dulu,”  pungkasnya.

 

Dikatakan Ibnu, pendataan akan dilakukan secepat mungkin agar bantuan segera disalurkan. (L030)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA