BerandaBANUABanjarmasinUII Ajak Kolaborasi Lembaga Pendidikan Di Kalsel

UII Ajak Kolaborasi Lembaga Pendidikan Di Kalsel

LANGKAR.ID, Banjarmasin – Universitas Islam Indonesia menggelar diskusi bersama dengan sejumlah lembaga pendidikan di Kalimantan Selatan, Sabtu ( 5/11) di salah satu Hotel Banjarmasin.

Diskusi yang membahas keunggulan-keunggulan UII tersebut diharapkan bisa menjadi acuan lembaga pendidikan disini untuk berkolaborasi, terutama dalam penerapan kurikulum merdeka.

Wakil Dekan Kemahasiswaan dan Alumni FH UII, Drs Agus Triyanta mengatakan, masyarakat kalimantan selatan sangat memiliki potensi prestasi yang luar biasa.

Dimana banyak alumni UII Asal Kalsel baik mahasiswa, atau dekan menjadi pejabat hukum yang kiprahnya patut diperhitungkan  dikanca Nasional

“Menteri, ketua komisi, ketua lembaga tinggi negara di bidang hukum banyak sekali disumbang oleh alumnus kami,” katanya.

Disamping itu, minat masyarakat Kalsel terhadap UII sangat luar biasa. Sehingga,ia mengajak masyarakat Kalsel untuk melanjutkan pendidikan program studi doktor dan magister di UII.

“Kita memiliki peringkat akreditasi yang sangat baik di semua prodi dengan akreditasi dari Jerman,” tambahnya.

Selain berdiskusi untuk menjaring kerjasama antar lembaga pendidikan, serta menambah jaringan di Kalimantan Selatan, UII juga menggelar sarasehan bersama para Alumni UII di Kalsel, yang cukup banyak.

“Kami juga punya Alumni terbaik di Kalsel, yang saat ini menduduki jabatan tinggi disalah satu Universitas Kota Banjarmasin”pungkasnya.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA