LANGKAR.ID, BANJARMASIN – Salah satu tujuan nasional yang tercantum dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 adalah mencerdaskan kehidupan bangsa. Dalam upaya meningkatkan sumber daya manusia yang handal dan siap pakai, UPZ Bank Kalsel memberikan bantuan pendidikan kepada tiga anak dari M. Fendy Irma, seorang satpam outsourcing di Kantor Pusat Bank Kalsel.
Bantuan tersebut diberikan kepada Muhammad Nabil Fahrezy, Haikal Aditya Rahady, dan Fadlan Raffa Firdaus yang masih memerlukan biaya pendidikan serta peralatan dan seragam sekolah lainnya. Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis oleh Staf UPZ Bank Kalsel kepada ketiga anak tersebut.
“Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban dalam membayar biaya pendidikan sehingga mereka dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya,” ujar perwakilan UPZ Bank Kalsel.
Bank Kalsel juga mengajak donatur dan sahabat Akselenials untuk turut berpartisipasi dalam program-program kegiatan sosial yang diinisiasi oleh UPZ Bank Kalsel, seperti zakat, infak, dan sedekah, untuk membantu mereka yang membutuhkan.
Untuk informasi lebih lanjut tentang program-program sosial Bank Kalsel, kunjungi situs resmi Bank Kalsel atau hubungi kantor cabang terdekat.(L212)