BerandaBANUABanjarmasinDPD PDI Perjuangan Kalsel Sudah Susun Nama Bacalon Kandidat Wakil Rakyat

DPD PDI Perjuangan Kalsel Sudah Susun Nama Bacalon Kandidat Wakil Rakyat

LANGKAR.ID BANJARMASIN, DPD PDI Perjuangan Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar rapat koordinasi dan workshop pemenangan Pemilu 2024. Sabtu (4/2/2023).

Dalam rapat yang dihadiri dihadiri Pengurus DPD dan Pimpinan DPC PDIP Se-Kalimantan Selatan itu membahas terkait strategi pemenangan dengan menyebarkan kader-kader terbaik partai di setiap dapil DPRD Kabupaten, Kota, Provinsi hingga DPR RI di Kalimantan Selatan.

Sekertaris DPD PDI Perjuangan Kalsel Muhammad Syaripuddin mengatakan mereka juga sudah mengantongi nama-nama bakal calon wakil rakyat diseluruh tingkatan dengan memperhatikan banyak aspek

“Kami akan membaca komposisi gender, senior, dan calon milenial, profesi, keilmuan, dan sebaran geografis lainnya”kata Wakil Ketua DPRD Kalsel yang biasa disapa akrab Bang Dhin.

Ia juga mengungkapkan, PDI Perjuangan menggelar psikotes untuk uji kualitas kader yang akan nyaleg guna mengetahui wawasan, kemampuan, dan sikap dari para caleg.

“Semua dapil di semua tingkatan wakil rakyat sudah ada nama-namanya. Dan, semua kader yang mencaleg wajib mengikuti psikotes,” ujarnya.

Untuk nomor urut caleg, diungkapkan Bang Dhin, didasarkan scoring, ketokohan, serta pengalaman di kepengurusan PDI Perjuangan.

“DPP PDI Perjuangan juga memerintahkan kader dan pengurus untuk turun ke masyarakat dalam rangka meraih simpati masyarakat,” katanya.

Para caleg, lanjutnya, juga diwajibkan mengikuti sekolah partai untuk digembleng aspek ideologi Pancasila, sejarah kemerdekaan bangsa, strategi pemenangan pemilu, serta komunikasi politik yang efektif untuk meraih simpati konstituen.

“Untuk DPRD Kalsel ditarget bisa meraih suara terbanyak, minimal bisa menjadi unsur pimpinan di DPRD Kalsel,” katanya (L212)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA