LANGKAR.ID, Banjarmasin – Dalam rangka mendukung program ramah lingkungan dan pengurangan emisi karbon, Pemerintah Kota Banjarmasin menyerahkan motor listrik untuk seluruh lurah.
Kegiatan penyerahan motor listrik itu berlangsung di Lobby Balai Kota Banjarmasin, Selasa (28/09/21) dipimpin Walikota Banjarmasin Ibnu Sina.
“Hari ini saya menyerahkan program untuk motor listrik untuk seluruh lurah di Banjarmasin dalam rangka mendukung program pemerintah untuk hemat energi dan juga mengurangi emisi karbon,” ujar Ibnu Sina dalam keterangan yang diterima, Selasa.
Baca juga :Â Sambut Hari Jadi Kota Banjarmasin, Ibnu Sina Kukuhkan Motoris Wisata Mitra Binaan
Menurut Ibnu, program tersebut untuk mendukung Kota Banjarmasin yang ramah lingkungan dan mengapresiasi para lurah yang setiap hari melayani masyarakat.
Motor listrik yang diberikan kepada lurah juga sebagai sosialiasi kepada masyarakat.
“Ini kita berikan sebagai apresiasi untuk seluruh lurah di Banjarmasin dalam melaksanakan tugas sehari-hari. Kemudian juga sekaligus sosialisasi kepada masyarakat,” tuturnya.
Baca juga :Â Jadikan Pegawai Corong Publikasi, Balai Karantina Pertanian Banjarmasin Gandeng IJTI Kalsel di Pelatihan Jurnalistik
Ibnu menambahkan, Pemkot Banjarmasin akan membangun Stasiun Pengisian Listrik (SPL) di setiap Kecamatan yang ada di Kota Banjarmasin.
SPL juga akan dibangun di Balai Kota Banjarmasin.
“Karena kalau ngecas di rumah itu mungkin perlu waktu sekitar 5 jam sampai full, tapi kalau ngecas di stasiun pengisian listrik itu hanya sekitar 1 jam sudah full,” katanya.
Ibnu menjelaskan, bahwa kendaraan listrik tersebut tidak ada gas buang, tidak ada polusi dan hanya memakai baterai dari energi listrik.
“Jadi mohon ini bisa ditindaklanjuti oleh kawan-kawan semua di SKPD Teknis, kemudian juga mendukung Kota Banjarmasin yang ramah lingkungan,” pungkasnya. (L030).