LANGKAR.ID,Banjarmasin – Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan Irjen Pol Rian R Djajadi S.I.K memberikan kesempatan umroh gratis bagi kaum masjid (marbot) yang berada dipesisir sungai Kalimantan Selatan.
Pemberian umroh gratis dilakukan sebagai bukti perhatian kepolisian kepada masyarakatnya, terutama mereka yang mendambakan bisa beribadah namun tidak mampu.
“Kita memberangkatkan 10 Marbot sekitar pesisir sungai untuk ibadah umroh, dan ini adalah wujud polri peduli rakyatnya”ungkap Andi Rian usai menggelar kegiatan HUT Polair ke 72 di Mako Ditpolair Polda Kalsel. Senin (5/12/2022).
Ia juga mengatakan selain memberangkatkan marbot atau penjaga masjid di pesisir laut dan sungai Kalimantan Selatan. Kepolisian juga membantu peralatan untuk menunjang kegiatan masjid yang berada di dekat posko Kepolisian Perairan.
Andi Rian R Djajadi mengatakan kegiatan bakti sosial dengan menyantuni warga kurang mampu merupakan perintah pimpinan kepada seluruh jajaran di wilayah, agar polisi mendapatkan kembali kepercayaan masyarakatnya.
“Kalo ada sesesorang yang tidak mampu, polri akan berupaya hadirnya”,katanya.
Kesepuluh orang masyarakat yang beruntung itu terdiri dari Subaeri (warga Kerayaan, Kotabaru),Kasmariyadi (warga Batulicin, Tanah Laut),(warga Muara Kintap, Tanah Laut), (warga Muara Satui, Tanah Bumbu),Sugianor (Warga Paminggir, Hulu Sungai Utara).
Kemudian Ali Usman (warga Ujung Panti, Batola), Gazali (warga Aluh-aluh, Banjar), Marjan (warga Teluk Tiram, Banjarmasin), Syahrani (warga Banyiur Dalam, Banjarmasin), Ibu Suyati (warga Mantuil, Banjarmasin).
Kegembiraanpun terpancar dari wajah para marbot itu, salah satunya Subaeri yang merupakan penerima hadiah umroh.
“Saya sangat bersyukur atas hadiah yang diberikan kepada saya yang tidak pernah terpikir untuk mendapatkan Hadiah Umroh ini,” ujar Bapak Subaeri.
“Mudah-mudahan Dit Polairud dan Polda Kalsel semakin jaya selalu, semakin disayang masyarakat,” tutupnya.
(L212)