BerandaBeritaMemukau, Kembang Api di Batulicin Nyala 10 Menit

Memukau, Kembang Api di Batulicin Nyala 10 Menit

LANGKAR.ID BANJARMASIN – Sebanyak Puluhan Ribu Penonton Batulicin Festival 2023 terpukau dengan keindahan kembang api yang menyala selama 10 Menit di atas langit Jhonlin Pantai festival, Senin (01/01/2024) pukul 00.00 Wita.

Perayaan pergantian tahun 2024, Batulicin Festival 2023 atau yang lebih terkenal dengan sebutan BatFest 2023 adalah acara festival terbesar di wilayah Timur Indonesia yang diselenggarakan oleh Jhonlin Group.

Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, mulai dari 31 Desember 2023 – 1 Januari 2024.

Owner Jhonlin Group Liana mengatakan sangat senang bisa memberikan hiburan terbaik untuk masyarakat tanah bumbu khususnya.

“Doakan kita semua sehat, dan bisa merayakan Batfest lagi tahun depan”katanya saat berada di Panggung Batfest2023.

Lautan Manusia Penuhi Batfest 2023 | Tim Jhonlin untuk LANGKAR.ID

Sementara itu, Penasihat Batfest yang juga CEO Jhonlin Group, Ghimoyo mengatakan Batfest 2023 hadir untuk memberikan hiburan tak terlupakan dalam moment di akhir tahun.

“Tahun sebelumnya kita sudah memperoleh rekor muri untuk kembang api terpanjang, tahun ini kita buat lebih lama dan megah kembang apinya”ujarnya Ghimoyo.

Sejumlah musisi ternama yang hadir mengibur diantaranya adalah Slank, Dmasiv, Armada,serta Guest Star Farel, elCorona, Feel Koplo dan Caca Handika, Happy Asmara hingga Dangdut Inul Daratista tampil menghibur rakyat Kalsel yang hadir di Batfest 2023.

Kegiatan Batulicin Festival 2023 juga bertabur ratusan hadiah langsung berupa 153 Paket Umroh, dan Puluhan Unit Sepeda Motor dan barang Elektronik dengan total peserta yang terlibat berjumlah 50 Ribu Lebih. (L212)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA