LANGKAR.ID, Batulicin – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu bantu korban kebakaran di Kecamatan Simpang Empat.
Bantuan ini merupakan respons cepat Bupati HM Zairullah Azhar atas musibah yang menimpa beberapa keluarga yang terdampak.
Zairullah turut prihatin atas kejadian itu dan langsung menginstruksikan dinas terkait agar segera memberikan bantuan.
Melalui Dinas Sosial, pada Selasa (20/09/2022) pagi bantuan yang diserahkan itu merupakan tahap pertama berupa perlengkapan sehari-hari yang tersedia di gudang kabupaten.
Bantuannya yaitu kasur merah 5 buah, matras 5 buah, peralatan dapur 5 buah, foodware (penyimpan makanan) 5 buah, family kits 5 buah dan terpal merah 5 buah.
Dilanjutkan pada sore harinya, diserahkan lagi bantuan 10kg beras, 1 dus mie instan, 10 kaleng sarden, 2kg gula dan 2 liter minyak goreng bagi tiap keluarga yang terdampak.
Sebagai informasi, telah terjadi kebakaran pada Selasa 20 September 2022 sekitar jam 08.00 WITA di Jl. Hidayah, Kecamatan Simpang Empat yang mengakibatkan sebanyak 5 keluarga kehilangan tempat tinggal.