LANGKAR.ID, Banjarmasin – Warga bantaran Sungai Martapura, menerima bantuan sembako dari Polresta Banjarmasin, Kamis (22/6/2023).
Pembagian sembako tersebut masih dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77.
Menggunakan kapal milik Satpolair, Kapolresta Banjarmasin, Kombes Sabana Atmojo bersama istri mendatangi warga yang tinggal di bantaran sungai.
Selain warga, Sabana juga membagikan sembako kepada para nelayan yang beraktifitas mencari ikan.
Sabana mengatakan, kegiatan pembagian sembako ini sebagai wujud syukur peringatan Hari Bhayangkara Ke-77.
“Kegiatan ini tak lepas dari wujud syukur dalam meringati HUT Bhayangkara Ke 77, Saya dengan rombongan pejabat Polresta Banjarmasin membagikan ratusan paket sembako,” ujar Sabana dalam keterangannya yang diterima, Kamis.
Selain kepada warga di bantaran sungai penyerahan sembako juga dilakukan secara simbolis di Mako Satpolair Polresta Banjarmasin.
“Pembagian sembako ini diharapakan dapat medekatkan Polri dengan masyarakat dibantaran sungai martapura untuk meningkatkan kepercayan kepada Polri,” pungkasnya. (L030)