BerandaBANUABanjarmasinRS Siloam Diresmikan Setelah Setahun Beroperasi di Banjarmasin, Gubernur Kalsel : Semoga...

RS Siloam Diresmikan Setelah Setahun Beroperasi di Banjarmasin, Gubernur Kalsel : Semoga Bisa Berkontribusi Melayani Masyarakat

LANGKAR.ID, Banjarmasin – Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) Sahbirin Noor menyambut baik kehadiran Rumah Sakit (RS) Siloam hadir di Banjarmasin.

Sahbirin menyampaikan hal tersebut usai meresmikan RS Siloam di kilometer 2,5 Banjarmasin walaupun sebenarnya sudah setahun beroperasi.

Gubernur yang akrab disapa Paman Birin ini menuturkan, sejatinya dalam membangun kesehatan untuk masyarakat, tidak hanya dapat dilakukan oleh pemerintah saja, namun juga kerja sama dengan pihak swasta.

“Dengan kehadiran RS Siloam ini membuktikan bahwa kepedulian pihak swasta sangatlah tinggi, khususnya dalam bidang kesehatan, sehingga kesehatan masyarakat dapat menjadi lebih baik lagi,” ujar Paman Birin.

Mewakili Pemerintah Provinsi Kalsel, dirinya pun menyambut baik kehadiran RS Siloam di Bumi Lambung Mangkurat.

“Tentu kami sangat menyambut baik dan juga mendukung kehadiran RS Siloam ini di Kalsel. Kami juga percaya RS Siloam dapat berkontribusi positif dalam melayani lebih banyak masyarakat, terutama di daerah dan kota Banjarmasin,” tambahnya.

Tak hanya dihadiri Paman Birin, Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina juga menyempatkan diri hadir dalam acara peresmian tersebut.

Dalam kesempatan itu Ibnu Sina menyampaikan, kehadiran RS Siloam menjadi sebuah kabar gembira bagi warga Kalsel khususnya Kota Banjarmasin, karena dalam penanganannya lebih konsen ke bidang kanker.

“Dengan hadirnya RS Siloam, tentunya dapat membantu masyarkat Kalsel menjadi lebih sehat lagi dan juga dapat terhindar dari kanker, terimakasih banyak atas kehadirannya, semoga bisa berkolaborasi dengan rumah sakit lainnya yang ada di kota Banjarmasin, sehingga dapat membantu masyarakat lebih banyak dan baik lagi,” jelas Ibnu Sina. (L186)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA