BerandaAdvertorialSafari Ramadan di Desa Banjarsari, Bupati Disambut Antusias Warga

Safari Ramadan di Desa Banjarsari, Bupati Disambut Antusias Warga

LANGKAR.ID, Batulicin – Warga Desa Banjarsari, Kecamatan Angsana, menyambut antusias kedatangan Bupati HM Zairullah Azhar bersama rombongan, Kamis (21/04/2022) sore di Mesjid Jami Nurul Huda.

Bupati Tanah Bumbu dan rombongan datang dalam rangka Safari Ramadan 1443 H. Kegiatan diawali buka puasa bersama dan Salat Maghrib berjamaah dengan warga setempat.

Saat tiba di Mesjid Nurul Huda, rombongan disambut lantunan salawat dari ibu-ibu majelis taklim Desa Banjarsari.

Rasa senang dan bahagia tampak terlihat dari warga yang sudah menunggu kedatangan Bupati sejak pukul 17.00 wita.

Tidak hanya bersilaturahmi dengan para sepuh, ulama, tokoh masyarakat, dan warga, dalam kunjungannya tersebut Zairullah juga menyerahkan uang santunan kepada 36 anak yatim dan 15 orang tua jompo dan disabilitas.

Dalam sambutannya, Bupati mengatakan, salah satu kegiatan di Ramadan ini yaitu memperbanyak silaturahim. Karena jika ingin sukses dalam hidup ini, maka tanamkan rasa cinta kepada seluruh makhluk.

“Maka Allah SWT juga akan mencintaimu,” ujar Bupati yang biasa disapa Abah Zairullah ini.

Untuk itulah, maka jajaran pemerintah daerah hadir dengan rasa cinta di tengah-tengah masyarakat sebagai keluarga. Karena silaturahim ini akan menjadi keberkahan untuk meraih masa depan yang lebih baik secara bersama-sama.

Pada kesempatan itu pula, Abah Bupati memuji Kepala Desa Banjarsari yang peduli anak yatim. Karena ini selaras program pemerintah daerah yang memperhatikan pendidikan anak yatim di Bumi Bersujud.

Selanjutnya, Bupati juga berharap semua mesjid memiliki bangunan yang indah di setiap kampung. Sehingga anak-anak dan orang tua senang datang ke mesjid. Baik untuk beribadah maupun belajar agama di mesjid.

“Hari ini, orang-orang sukses menjadi pengusaha dan tokoh nasional adalah anak-anak mesjid yang hafal Quran,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa Banjarsari, Aep Saefuddin, mengatakan, di desanya ada kegiatan yatiman setiap 10 Muharram. Yatiman ini dikelola para ustadz dari organisasi peduli anak yatim.

Dalam satu tahunnya terkumpul dana sekitar Rp 40 Juta yang dibagikan untuk anak yatim.

Kades juga menyampaikan baru-baru tadi, Desa Banjarsari meraih pretasi sebagai Desa Terbaik 1 dalam Lomba Evaluasi Perkembangan Desa Tahun 2022 tingkat kabupaten.

Selain itu, juga meraih Juara 1 Lomba Kebersihan Desa Tahun 2022 tingkat Kabupaten Tanah Bumbu. (*/L008)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA