BerandaBANUATanah BumbuTanah Bumbu Kembali Raih Adipura

Tanah Bumbu Kembali Raih Adipura

LANGKAR.ID, Batulicin – Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) kembali meraih Piala Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan ((KLHK) Republik Indonesia.

Penghargaan Adipura di terima Bupati Zairullah Azhar diwakili Sekda Tanbu Ambo Sakka, Selasa (5/3/2024) di Jakarta.

Tanah Bumbu meraih penghargaan Adipura untuk kategori Kota Kecil “Batulicin”.

“Alhamdulillah, untuk kedua kalinya, Tanbu kembali meraih Piala Adipura 2023,” ujar Sekda.

Sebelumnya, Kabupaten Tanah Bumbu juga pernah meraih Piala Adipura tahun 2019 untuk penilaian tahun 2018.

Sedangkan tahun 2022, Tanbu menerima sertifikat Adipura.

Ucapan terimakasih di sampaikan kepada seluruh lapisan masyarakat Tanbu dalam menjaga lingkungan di Bumi Bersujud.

Adapun program Adipura di laksanakan untuk menilai komitmen Pemerintah Daerah dalam hal pengelolaan sampah dan RTH.

Untuk mewujudkan lingkungan yang berkelanjutan sesuai target SDGS di tahun 2030 yang salah satunya SDGs tujuan ke 11 yaitu pemukiman membuat perkotaan dan permukiman manusia menjadi inklusif, aman, tangguh, dan berkelanjutan.

Program Adipura 2023 di laksanakan dalam rangkaian HPSN 2024 dengan Tema “Atasi Sampah Plastik dengan cara produktif”. Ini sejalan dengan isu persampahan nasional dan dunia yaitu pencemaran sampah plastik.

Sejak tahun 2023, dalam rangka mendukung pencapaian target emisi sampai tahun 2030 dan pencapaian target Jakstrada.

Yaitu penanganan sampah 70% dan pengurangan sampah 30% sampai tahun 2024. Maka harus berkomitmen mengelola sampah terpadu dari hulu ke hilir. Serta pengelolaan TPA yang berwawasan lingkungan

 

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA