BerandaBANUABanjarmasinTren Penagihan Pajak BPKPAD Banjarmasin Meningkat, Target PAD 2024 Semakin Dekat

Tren Penagihan Pajak BPKPAD Banjarmasin Meningkat, Target PAD 2024 Semakin Dekat

LANGKAR.ID,BANJARMASIN – Badan Pengelolaan Keuangan Pendapatan dan Aset Daerah (BPKPAD) Banjarmasin mencatat tren positif dalam penagihan pajak daerah, dengan capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) kini sudah menembus 55 persen dari target Rp425 miliar.

Kepala BPKPAD Banjarmasin, Edy Wibowo, mengungkapkan bahwa penagihan pajak terus meningkat setiap bulannya. Pada bulan Juni tercatat penagihan sebesar Rp28 miliar, yang kemudian naik menjadi Rp30 miliar di bulan Juli, dan mencapai Rp39 miliar di bulan Agustus.

“Jika tren ini berlanjut dalam empat bulan ke depan, kami optimis target PAD 2024 bisa tercapai 100 persen,” ujar Edy, Rabu (4/9).

Untuk lebih menggenjot capaian PAD, BPKPAD juga telah meluncurkan program undian pajak daerah sebagai insentif bagi para wajib pajak. Selain itu, pihaknya berfokus mengejar wajib pajak yang menunggak, termasuk beberapa objek pajak dengan nilai tunggakan besar.

Dari data BPKPAD, tunggakan pajak terbesar berasal dari Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB P2) yang mencapai Rp108 miliar, diikuti pajak reklame sebesar Rp202 juta, dan pajak parkir sebesar Rp68 juta.

“Semua tunggakan ini berasal dari tahun 2023, termasuk rumah makan dan restoran yang perhitungannya belum sesuai standar,” jelas Edy.

Sebagai langkah tegas, BPKPAD akan menggandeng Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam upaya penagihan pajak. Para penunggak pajak akan dipanggil dan dimintai keterangan terkait alasan mereka menunggak.

“Kamis (5/9/2024) ini, kami akan mengadakan pertemuan dengan KPK untuk membahas langkah-langkah penagihan terhadap para penunggak pajak sekaligus memberikan sosialisasi,” tambah Edy.

Dengan berbagai upaya ini, BPKPAD berharap tren positif penagihan pajak dapat terus dipertahankan dan target PAD 2024 bisa tercapai sepenuhnya. (L212)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA