BerandaBANUABanjarmasinUncle Hard Enduro 2024 Dimulai, Kalsel Tawarkan Tanjakan Paman Birin jadi lintasan...

Uncle Hard Enduro 2024 Dimulai, Kalsel Tawarkan Tanjakan Paman Birin jadi lintasan ekstrem

LANGKAR.ID,BANJAR – Kejuaraan motor trail Uncle Hard Enduro dari 9-11 Agustus 2024 di Kiram Park, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan resmi dimulai. Sabtu (10/8/2024)

Pembukaan dipimpin langsung oleh Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor serta didampingi unsur forkopimda dan panitia penyelenggara.

Tahun ini, panitia penyelenggara menyiapkan kejutan untuk para rider, yakni tanjakan Paman.

“Untuk melalui tanjakan Paman Birin itu motor pembalap harus lebih dulu melompat dari jembatan,” ujar Panitia Uncle Hard Enduro 2024 Ashadi Abu di Kiram Park

Tanjakan Paman Birin berada di jalur Bukit Perahu yang cukup terjal, sehingga pembalap harus memaksimalkan kekuatan motor dan mengerahkan keahlian untuk melewati.

“Sebab jaraknya ratusan meter itu naik hingga puncak bukit,” kata Ashadi.

Salah Satu Rider ketika beraksi – foto dok Antara untuk LANGKAR.ID

Jalur tanjakan Paman Birin untuk kelas internasional atau Enduro yang kebanyakan diikuti rider kelas dunia.

“Kita buat jalur untuk Enduro ini sangat menantang,” papar Ashadi.

Tidak hanya tanjakan Paman Birin, ungkap dia, ada pula jalur ekstrem lain, yakni naik ke Bukit Lembah Hitam yang tidak kalah menantang sebab banyak bebatuan.

Selain itu, tanjakan ekstrem Rolling Stone yang bersebelahan dengan tanjakan Lembah Hitam, struktur jalur tidak berbeda memiliki kontur bebatuan yang besar.

“Turun ke bawah ada banyak juga rintangan dan tantangan, ada batang-batang kayu dan bebatuan besar yang harus dilalui,” ungkapnya.

Yang menarik juga ada jembatan tanjakan yang berada di atas dua mobil truk raksasa.

“Pokoknya kita buat beda dari tahun sebelumnya, kita jamin sangat seru dan menantang,” ujar Ashadi.

Gubernur Kalimantan Sahbirin Noor juga sangat senang karena tahun ini panitia membuat penonton bisa menyaksikan dari dekat, sehingga kemeriahan sangat terasa.

“Ini juga kado spesial dalam rangkaian hari Jadi ke-74 Provinsi Kalimantan Selatan, karena rakyat juga bisa menikmati”ujar Paman Birin

“Saya berharap, kalau tahun ini ada tanjakan Paman Birin, tahun depan ada lagi tanjakan Acil Odah,” tambahnya.

Kejuaraan motor trail Uncle Hard Enduro 2024 yang digelar pada tanggal 9 Sampai 11 Agustus 2024 di Kiram Park, Kabupaten Banjar, diikuti sejumlah pembalap Nasional dan Internasional dari berbagai negara.

Sebanyak 22 pembalap internasional dari 12 negara ambil bagian dalam ajang ini, diantaranya Graham Jarvis dari Inggris, Mario Roman, Alfredo Gomez hingga pembalap wanita Sandra Gomez yang ketiganya dari Spanyol.

Selain itu, ada juga kegiatan fun adventure yang akan diikuti kurang lebih 1.000 pembalap yang panjang track sekitar 55 kilometer. (L212)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA