LANGKAR.ID, BANJARMASIN – Masih dalam rangkaian Hari Jadi ke-498 Kota Banjarmasin, Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina meresmikan Kantor Sekretariat Bersama (Sekber) Legiun Veteran RI (LVRI)yang diberi nama ‘Khatib Dayan’ di Kota Banjarmasin, Jumat (20/9/2024). Peresmian ini dilangsungkan selepas Salat Jumat dengan dihadiri Ketua LVRI Kalsel Sandimin, Ketua MC LVRI Banjarmasin Rony Longkutoy, serta sejumlah veteran pejuang bangsa.
Dalam sambutannya, Ibnu Sina menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung pembangunan sekretariat ini. “Kami berterima kasih atas kerja sama dan dukungan semua pihak, sehingga pejuang Veteran kita kini memiliki sekretariat baru yang lebih representatif,” ucapnya usai pemotongan pita.
Sekretariat bersama ini, menurut Ibnu Sina, adalah salah satu bentuk perhatian Pemerintah Kota Banjarmasin kepada para veteran dan juga masyarakat Banjarmasin. “Veteran kita sudah memasuki usia senja, maka sudah sewajarnya pengabdian mereka selama ini untuk bangsa diberi penghargaan, termasuk melalui fasilitas seperti ini,” tegasnya.
Nama Khatib Dayan dipilih untuk menghormati tokoh penting dalam sejarah Banjarmasin. Ibnu Sina mengungkapkan bahwa ia berdiskusi dengan para ahli sejarah sebelum memilih nama tersebut. “Khatib Dayan adalah sosok penting yang mengislamkan Sultan Suriansyah, raja pertama Banjar. Jasa-jasanya sangat besar dalam sejarah kota ini,” ungkapnya.
Selain itu, peresmian ini juga menjadi simbol komitmen Pemkot Banjarmasin dalam mendorong kemajuan melalui berbagai organisasi masyarakat, komunitas pemuda, dan veteran yang terus mengabdi meski di usia lanjut.
“Ini wujud perhatian pemerintah terhadap mereka yang telah berjuang untuk bangsa dan kota ini,” tandas Ibnu.
Dengan adanya sekretariat baru ini, Pemkot Banjarmasin berharap para veteran dan generasi muda dapat bersinergi dalam melanjutkan semangat perjuangan dan pengabdian untuk membangun kota.(L212)