BerandaAdvertorialWalikota Serahkan Bantuan Bagi Korban Kebakaran di Pasar Lama

Walikota Serahkan Bantuan Bagi Korban Kebakaran di Pasar Lama

LANGKAR.ID BANJARMASIN – Sehari pasca terjadinya musibah kebakaran yang melanda permukiman warga di Jalan Ternate RT 16 Kelurahan Pasar Lama, Kecamatan Banjarmasin Tengah, Senin (10/04/2023).

Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina didampingi Sekda Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman, Camat Banjarmasin Tengah, Endah Widiastuti, Lurah Pasar Lama, Yandi Gunawan beserta seluruh jajaran terkait berkesempatan untuk meninjau langsung lokasi terdampak musibah kebakaran.

Informasi terhimpun, sedikitnya 4 buah bangunan yang terdiri dari 1 buah rumah dan yayasan panti asuhan hangus oleh kobaran api, sementara 2 rumah lainnya alami rusak berat.

Untuk itu, H Ibnu Sina beserta jajaran menyerahkan bantuan dari Pemerintah Kota Banjarmasin maupun Baznas Kota Banjarmasin berupa uang, sembako serta beberapa kebutuhan lainnya kepada 6 KK yang terdampak.

“Kami atas nama Pemerintah Kota Banjarmasin turut berduka dan prihatin atas musibah yang menimpa saudara-saudara kita di sini (Jalan Ternate), mudah-mudahan bantuan yang diserahkan dapat bermanfaat dan meringankan beban mereka,” kata H Ibnu Sina.

“Semoga bantuan yang diberikan bisa dikelola dengan baik,” tambahnya.

Tak lupa, Ia berterimakasih kepada seluruh pihak, warga sekitar dan para relawan yang bergerak cepat membantu pada saat terjadinya musibah.

“Kepada warga sekitar termasuk juga barisan BPK/PMK se-Banjarmasin, mudah-mudahan ini menjadi amal jariyah bagi bubuhan pian karena sudah menolong orang yang kesusahan, terlebih di bulan suci Ramadhan seperti ini, semoga korban ikhlas dan sabar,” tutupnya.(Adv/L212)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA